BUKAN UNTUK SEBUAH “KENYATAAN BERSAMA"






Dahulu aku pernah mencintai seseorang
Mencintai dengan amat sangat mendalam
Bahkan mencintainya seakan “melebihi tuhan”
Akan tetapi cinta itu salah.

Atau mungkin cara mencintaiku yang salah
Seseorang dari masa laluku
Ia datang kembali “menawarkan rindu”
Bukankah kejam kelihatannya ketika ia datang

Ia menceritakan tentang masa lalu “kami”
Betapa tidak dekatnya kami dahulu
Lalu sekarang ia ingin aku bersamanya
Aku tak pernah menduga sebelumnya

Aku selalu mengatakan sebuah kenyataan
Jangan hanya singgah lalu pergi
Tapi menetaplah di dalam hati
Tapi ia tak kunjung memberi kepastian

Ia hanya berlalu-lalang
Mungkin ia hanya “rindu”
Bukan untuk sebuah kenyataan “bersama”
Acapkali ia menyalah artikan perasaannya padaku.

Komentar

Postingan Populer